Minggu, 17 Februari 2013

Tips Gizi Pasca ASI Eksklusif


Tips Gizi Pasca ASI Eksklusif - ASI eksklusif diberikan kepada bayi di 6 bulan usia pertamanya. Pada saat bayi menginjak 6 bulan Ibu mulai memperkenalkan makanan pendamping ASI yang diberikan kepada bayi bertahap sesuai usianya. Resep MPASI bayi 6 bulan telah kami berikan sebelumnya untuk membantu Ibu dalam memilih menu makanan yang baik untuk si kecil yang menginjak usia 6 bulan. Pemberian makanan pendamping ASI ini tidak seperti pada orang dewasa, porsinya diberikan sedikit demi sedikit dan dengan jadwal atau intensitas yang meningkat secara perlahan.

Tips Gizi Pasca ASI Eksklusif

Jadwal Pemberian ASI dan MPASI


Sebagai acuan dalam memberikan ASI dan MPASI secara bertahap, Ibu dapat menyimak ulasan mengenai jadwal pemberian ASI dan MPASI di bawah ini. 

Usia 0-6 bulan: ASI sekehendak bayi

Usia 6-7 bulan: ASI sekehendak bayi
  • Sebelum minggu ke-2: 1 kali makanan lumat (bubur susu) + buah.
  • Setelah minggu ke-2: sama seperti sebelum minggu ke-2, tapi tambahkan juga 1 kali makanan lunak (nasi tim saring).

Usia 7-9 bulan: ASI sekehendak bayi, atau susu formula sehari 2-3 kali 220 ml.
  • MP-ASI: 1 kali makanan lumat (bubur susu) + 2 kali makanan lunak (nasi tim saring) + buah + kuning telur

Usia 9-12 bulan: ASI sekehendak bayi, atau susu formula sehari 2-3 kali 200-250 ml
  • MP-ASI: 3 kali makanan lunak (nasi tim cincang) + 1 makanan selingan + buah + kuning telur

Meskipun bayi mulai mengenal rasa makanan, usahakan untuk tetap memberikan ASI yang kaya gizi yang dibutuhkan untuk tumbuh kembang buah hati tercinta. Demikian sedikit tips gizi pasca ASI eksklusif yang dibahas kali ini. Terima kasih.

ARTIKEL TERKAIT:

0 Comments
Tweets
Komentar

0 komentar:

Posting Komentar